Pengkhiatan, atau mungkin lebih manis
saat disebut ketidakjujuran pasti menyakitkan
Tapi apa iya sesakit itu hingga membuat
ga bisa sembuh dari sakit itu?
Dan terpaksa harus menyerah pada
ketidakjujuran itu?
Sedih pasti
Tapi mau sampai kapan?
Saat kau tahu ada seorang yang tidak
jujur padamu, bukannya saat itu pula kamu tahu kejujuran yang sebenernya?
Eh namanya jujur itu pasti sebenernya
ya?
Tiap orang pasti pernah tidak jujur,
bahkan pada dirinya sendiri
Tiap orang pasti punya pandangan dan
pendapat sendiri, yang terkadang tak peduli dengan yang lain
I’m fine, semoga
Aku tahu aku sedang tidak dalam keadaan
baik, tapi aku juga tahu aku bisa mengkondisikan diriku dalam keadaan baik,
lalu, dimana letak kesedihanku itu?
Aku tak tahu
Rasanya terlalu sakit saat melihat
orang yang kita sayangi ternyata tak pernah menyayangi kita
Rasanya terlalu sakit saat melihat
orang yang kita sayangi tak pernah mencoba melihat kehadiran kita
Dan rasanya terlalu sakit jikalau
melihat orang yang kita sayangi itu tersakiti oleh orang lain
Apa yang bisa kita perbuat?
Kita pasti akan melindungi dia semampu
kita
Tapi saat dia tak pernah peduli dengan
perlindungan kita, apa kita juga akan (masih) melindungi dia?
Jikalau kita ikhlas, maka kita akan
tetap melindungi dia, bukankah sesama muslim bersaudara?
Saat saudara kita sakit, pasti kita
akan merawatnya dan di setiap saat, kita akan selalu berusaha untuk melindungi
saudara kita
Menyanyangi seseorang tak semata-mata
agar dia juga menyanyangi kita kan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar