Minggu, 12 Februari 2012

LOSERS

Kenapa ya akhir-akhir ini sering menemui laki-laki loser? Memang karena banyaknya jumlah mereka atau hanya kebetulan saja bertemu?
# Kebetulan yang empat kali dalam sebulan?

Saya tahu kalau laki-laki punya ego yang tinggi, yang kadang, akhirnya mengarahkan mereka untuk menggantung hubungan dengan seseorang, tapi ndak berarti kalau akhir dari kisah penggantungan itu sad ending kan?  Atau memang gantung itu adalah cara mereka meminimalisasi luka hati ceweknya? Whatever, setahu saya, mereka tetaplah loser.

Kalau memang kalian takut untuk kecemplung, untuk apa kalian pernah mencoba melangkah kesana? Harusnya kalian tahu risiko dari tiap langkah yang kalian ambil. Tolong dong jangan jadi loser seperti itu!!!!
#esmosi tingkat tinggi

Mungkin saat awal mengenal orang lain, kita tidak tahu latar belakang mereka secara detail. Dan saat akhirnya kau lebih mengenal dia, tahu latar belakangnya, yang mungkin ternyata tak sesuai dengan harapanmu, tak berarti kau langsung mundur kan?
Kau pikir mereka tak punya hati?
Kau pikir mereka akan lebih bahagia jika kau pergi dari mereka?
Kau pikir mereka tak butuh penjelasanmu?
Egois sekali kau?
Berani melangkah, berani mundur dan harusnya berani mengakhiri kisah dengan jelas dong?
Kalau berani melangkah, berani mundur tapi membiarkan semua mengambang, kau tak lebih  dari seorang loser!
Sesakit apapun, asal kau menjelaskannya dengan baik, pasti akan membuat seorang lebih tenang saat kau tinggalkan daripada kau membiarkan mereka memikirkan sendiri kenapa kau tiba-tiba pergi dari mereka!

Perempuan itu, setangguh dan sekuat apapun raganya, dia tetap memiliki hati yang lembut, yang mudah terluka dengan tingkah lakumu. Wanita bisa merasakan suatu perbedaan dalam tiap perlakuanmu pada mereka, namun mereka tak mampu memintamu untuk tak berubah, mereka hanya bisa menunggu, menunggu hingga akhirnya kau berkata pada mereka kenapa kau berubah. Dan jika akhirnya kau tak berkata apa-apa pada mereka, mereka hanya bisa menerima, menangis dalam hatinya, berdoa kepada Allah untuk kebaikanmu dan kebaikan mereka namun tetap ingin terlihat tegar didepanmu, kau tahu mengapa? Karena mereka tak ingin membuatmu merasa bersalah untuk tiap air mata mereka.  Tapi tak berarti kau boleh sesuka hatimu menyakiti mereka.

Kau memang punya hak untuk mendekati wanita, kau juga punya hak untuk meninggalkan mereka, tapi tak berarti kalau kau meninggalkan luka di hati mereka.
Saat kau putuskan untuk meninggalkan mereka, beri mereka penjelasan mengapa kau melakukannya. Seperih apapun luka yang akan dirasakan wanita, saat kau berkata jujur padanya, akan ada kekuatan yang mampu membuat mereka bisa melewatinya.
Mereka hanya butuh kejujuranmu, karena kau yang memulai, kau pulalah yang harus mengakhirinya.
Kau boleh datang, pergi, datang lagi, pergi lagi, sesukamu. Takkan ada wanita yang mampu menahanmu untuk itu, mereka cenderung akan menerima perlakuanmu, tapi tak berarti mereka terima kau perlakukan seperti itu.
Wanita seringnya mampu menerimamu apa adanya, namun kau terkadang ragukan mereka.

Berhentilah menyakiti mereka dengan sikapmu yang seperti itu
Berhentilah melukai mereka dengan perilakumu yang seperti itu
Jangan buat mereka menangis hanya karena egomu itu
Jika kau masih melakukannya, kau tak lebih dari loser
Dan apapun alasanmu, ingatlah bila kau juga dilahirkan dari seorang wanita.


Tidak ada komentar: